Adakan Rapat Koordinasi, Prodi Rencanakan Kegiatan Sosialisasi Visi Misi
- Diposting Oleh Genesis_web
- Senin, 18 Juli 2022
- Dilihat 53 Kali
Prodi Tadris IPS IAIN Madura melaksanakan kegiatan rapat koordinasi program studi pada 17 Juli 2022 di aula mini fakultas Tarbiyah IAIN Madura. Kegiatan ini dihadiri oleh Kaprodi dan jajaran dosen Prodi Tadris IPS serta Dekan Fakultas Tarbiyah beserta jajarannya.
Rapat koordinasi ini digelar oleh Prodi Tadris IPS cara berkala tiap bulannya. Namun, dalam rapat koordinasi kali ini lebih ditekankan juga kepada persiapan kegiatan sosialisasi Visi Misi dan Tujuan Prodi kepada mahasiswa agar mahasiswa dapat memahami visi misi dan tujuan Prodi dengan baik dan dapat mewujudkannya.
Kaprodi Tadris IPS menyampaikan harapannya terhadap kegiatan ini sehingga mampu menjadi ajang koordinasi yang baik antara Kaprodi dan jajaran dosen sehingga bisa mengelola Prodi menjadi lebih baik dan melaksanakan visi misi dan tujuan Prodi agar visi misi dan tujuan Prodi ini dapat tercapai dengan maksimal.