5 Alasan Memilih Prodi Tadris IPS IAIN Madura
1. Fasilitas dan Dosen Berkualitas
IAIN Madura memiliki fasilitas pendidikan yang memadai serta dosen-dosen di program studi Tadris IPS sangat kompeten dan profesional. Dosen-dosen di Program Studi Tadris IPS ini berkomitmen untuk memberikan pengalaman belajar yang memotivasi dengan menggabungkan pengetahuan dalam bidang penelitian,, jiwa sosial yang tinggi, serta keragaman budaya indonesia. Sebagai program studi yang berfokus pada kesosialan di wilayah Madura, mata kuliah tentang teori sosial kritis modern, dan budaya Madura juga diajarkan sebagai pilihan, disampaikan oleh dosen-dosen yang ahli di bidangnya. Dosen-dosen ini akan membimbing mahasiswa untuk berpikir secara kritis, logis, dan sistematis, sambil mengembangkan pemahaman yang luas dalam bidang pendidikan, teori sosial, dan budaya Indonesia. Beberapa dosen muda akan memberikan pengalaman belajar yang inovatif, produktif dan menyenangkan.
2. Prospek Karir yang Luas
Lulusan Program Studi Tadris IPS memiliki profil utama sebagai Guru IPS di tingkat SMP/MTs, SMA/MA/SMK/MAK. Namun, peluang karier bagi lulusan Tadris IPS tidak hanya terbatas pada itu. Ada profil tambahan yang mencakup menjadi peneliti pendidikan IPS yang mampu melakukan penelitian di bidang pendidikan dan ilmu sosial.Terampil dalam menganalisis, dan menginterpretasikan data serta mampu menghasilkan karya ilmiah dan publikasi akademik. Profil lulusan tambahan menjadi wirausahawan sukses.
3. Peluang mendapat Beasiswa
Berlanjutnya studi di Program Studi Tadris IPS di IAIN Madura memberikan kesempatan yang cukup melimpah untuk mendapatkan beasiswa. Namun masih banyak calon mahasiswa yang belum menyadari hal ini. Terdapat banyak jenis beasiswa yang ditawarkan untuk mahasiswa Program Studi Tadris IPS di IAIN Madura, termasuk Beasiswa Kartu Indonesia Pintar (KIP), Beasiswa Genbi dari Bank Indonesia, Beasiswa Indonesia Bangkit (BIB) dari Kementerian Agama-LPDP, Beasiswa Cahaya Pintar dari PLN, dan berbagai kesempatan beasiswa lainnya.
4. Bisa Lulus Tanpa Skripsi
Banyak calon mahasiswa belum tahu, Program Studi Tadris IPS IAIN Madura bisa lulus tanpa mengerjakan skripsi. Mahasiswa dapat memilih mengerjakan skripsi sampai beratus halaman atau hanya cukup menulis 10-20 halaman berupa artikel jurnal nasional minimal Sinta 4. Mahasiswa yang memilih jalur ini bisa lulus tanpa ujian skripsi dan terkonversi nilai maksimal (A+).
5. Perkuliahan Dirancang Relevan, Integrasi, Adaptif, dan Mampu Lulus 3,5 tahun
Program Studi Tadris IPS merancang desain pembelajaran secara relevan, integrasi, dan adaptif. Pelaksanaan ini dimaksudkan agar suatu pembelajaran dirancang sesuai konteks, lingkungan, budaya, dan memiliki keterkaitan dengan berbagai perkembangan ilmu pengetahuan. Kurikulum Prodi Tadris IPS disusun berdasarkan integrasi antara ilmu agama dan ilmu pengetahuan umum guna membentuk mahasiswa yang berakhlak mulia yang berguna untuk bangsa dan negara, serta membentuk kompetensi sesuai level pendidikan dan pembelajaran peserta didik. Selain itu, kurikulum juga didesain dengan masa studi selama 7 semester dengan total 144 SKS sehingga memudahkan mahasiswa untuk lulus lebih cepat.